martabak manis teflon fermipan

Martabak Manis Teflon Fermipan Enak dan Legit

Martabak Manis Teflon Fermipan – Siapa yang tidak mengetahui jajanan kaki lima yang satu ini. Martabak manis adalah salah satu penganan favorit bagi seluruh masyarakat Indonesia. Kamu bisa menemukan jajanan ini di sore dan malam hari baik berupa jajanan kaki lima dan juga dikemas secara lebih mewah. Tidak ada yang meragukan manis dan legitnya jajanan martabak ini sehingga selalu diburu oleh pembeli yang ingin cemilan manis.

Cara Membuat Martabak Manis Teflon Rumahan Sederhana

Meskipun biasa dijual di jalanan oleh pedagang kaki lima, artinya bukan tidak mungkin kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Dengan mengikuti berbagai resep martabak manis teflon fermipan maka kamu akan dapat merasakan sensasi lezatnya makanan ini.

Ternyata cara membuat martabak manis teflon tidaklah sulit. Selain itu kamu juga dapat mengatur sendiri komposisi dan bahan-bahan makanan yang ingin digunakan sehingga dapat menyesuaikan rasa manis, asin, tambahan toping, dan yang lainnya. Untuk itu mari kita lihat cara membuat martabak manis yang sederhana dan mudah dibuat di rumah.

Baca Juga :  Aneka Olahan Ubi Jalar Kuning

Bahan dan Alat Untuk Resep Martabak Manis Teflon Fermipan

Sebenarnya ada berbagai macam resep untuk membuat martabak manis. Ada resep yang menggunakan Ragi (Fermipan) dan ada juga cara membuat martabak manis teflon tanpa ragi (Fermipan). Dan di sini  kita akan membuat martabak manis menggunakan Ragi (Fermipan). Untuk itu  sebelumnya kamu harus mengetahui bahan-bahan utama  dan tambahan yang harus ada jika ingin membuat martabak manis teflon.

Bahan-bahan utama yang diperlukan:

  • 200 gram terpung terigu
  • 1 butir telur
  • 4 sendok makan gula pasir
  • 4 sendok makan margarin
  • 3 sendok teh fermipan
  • ½ sendok teh garam
  • ½ sendok teh soda kue
  • 250 ml air mineral

Bahan ini merupakan bahan yang harus ada untuk membuat kulit martabak manis. Jika bahan sudah lengkap dan cara membuatnya sesuai dengan resep, maka dijamin martabak manis kamu pasti berhasil dibuat.

Bahan-bahan tambahan untuk toping:

  • Margarin secukupnya
  • Meses coklat
  • Keju secukupnya
  • Susu kental manis

Bahan ini merupakan bahan toping atau tambahan untuk rasa di bagian atas martabak manis. Kamu bisa menambahkan meses coklat dan juga parutan keju untuk rasa coklat keju. Begitu juga jika ingin mendapatkan rasa coklat kacang, pisang keju, dan lain sebagainya. Bahan toping bisa kamu ganti sesuai dengan keinginan kamu.

Baca Juga :  10 makanan pilihan pendamping Lauknya Nasi Uduk

Alat yang diperlukan:

  • Wadah adonan 2 buah untuk kocokan telur dan adonan tepung
  • Pengocok telur (whisk)
  • Sendok dan garpu
  • Pisau
  • Teflon
  • Kompor

Alat tersebut merupakan alat sederhana untuk membuat martabak manis teflon.

Cara Membuat Martabak Manis Teflon

  1. Pertama-tama pecahkan telur terlebih dahulu dan masukkan ke dalam wadah. Tuangkan juga gula, garam, tambahkan juga soda kue. Aduklah dengan menggunakan pengocok telur hingga agak cair dan berwarna keputihan.
  2. Ambil wadah lainnya untuk membuat adonan tepung. Masukkan tepung terigu, fermipan, tuangkan air perlahan-lahan lalu aduk hingga adonan merata. Ingat adonan jangan sampai menggumpal.
  3. Selanjutnya masukkan adonan telur ke dalam adonan tepung, aduk lagi hingga menyatu. Sementara itu diamkan adonan 5-10 menit kamu dapat menyiapkan kompor dan teflon untuk memasaknya.
  4. Oleskan margarin pada permukaan teflon agar adonan tidak lengket saat dimasak.
  5. Lalu tempatkan teflon pada kompor tunggu hingga sedikit panas dan margarin mencair.
  6. Masukkan adonan martabak ke atas teflon dan ratakan ke samping dengan menggunakan sendok.
  7. Tunggu hingga matang dan adonan berongga. Tutup teflon dan tunggu hingga bagian bawah adonan berwarna kecoklatan dan mengeras.
  8. Jika sudah matang maka adonan martabak manis sudah setengah jadi, dan dapat diangkat.
  9. Selanjutnya olesi dengan sedikit margarin agar adonan lebih gurih.
  10. Tambahkan toping meses coklat, keju, susu kental manis, atau toping lainnya yang kamu inginkan.
  11. Martabak manis siap dihidangkan.
Baca Juga :  Nasi uduk semur jengkol Bang Udin Rawa Belong

Itulah resep martabak manis teflon fermipan yang mudah membuatnya. Kamu bisa mencobanya dirumah sebagai camilan untuk teman dan keluarga.