Kemewahan Hyundai Staria

5 Kemewahan Hyundai Staria Menjadi Pesaing Alphard Di Tahun Ini

Kemewahan Hyundai Staria – Diketahui Hyundai Staria keluaran terbaru memiliki beragam fitur mewah, dengan harga yang juga sangat luar biasa. Dengan fakta tersebut, dapat dikatakan bahwa hyundai Staria menantang Alphard dalam hal teknologi dan kemewahan.

Dengan harga menembus 700 juta, sudah pasti Hyundai Staria Indonesia merasa percaya diri dengan keunggulannya. Apakah sekarang Hyundai Staria bisa menjadi pesaing Alphard, hanya Anda yang tahu sebagai pengguna kedua mobil tersebut.

Adu Kemewahan Dua Mobil Canggih

Alphard sempat menjadi mobil mewah paling favorit untuk ukuran mobil berdimensi besar. Ternyata sekarang sudah ada pesaing yang satu level dengan Alphard, yaitu Hyundai Staria. Namun, apabila dilihat perbedaannya apa saja perbedaan antara keduanya yang menunjukkan bahwa keduanya sedang mengalami persaingan sengit.

Adapun beberapa perbedaan kecil yang  menunjukkan adu kemewahan antara Alphard  dan Hyundai adalah :

Spesifikasi Mesin 

Bicara mengenai spesifikasi, ada banyak keunggulan yang terdapat pada spesifikasi Hyundai staria. Namun, tetap dikatakan Toyota Alphard menang dengan perbedaan tipis.

Terlebih lagi untuk spesifikasi mesin, Toyota Aphard masih lebih unggul. Dimana Alphard memiliki spesifikasi mesin dengan kapasitas 2494 cc, sedangkan Hyundai dengan kapasitas nesin sebesar 2.2 liter.

Baca Juga :  Harga Mobil Hyundai Staria Tahun 2021 Terbaru

Interior hyundai staria

Untuk bagian interior, mungkin akan terdengar kemewahan interior dari Hyundai Staria dibandingkan dengan Alphard. Karena, Hyundai Staria sangat dipersiapkan rancangan interior hingga detail dan terkonsep.

Ada kelebihan Hyundai dari sisi Interior hyundai staria dibandingkan Alphard, yaitu terdapat pilihan jumlah kursi penumpang dari pilhan 7 kursi dan 9 kursi. Sedangkan Alphard hanya terdapat pilihan 7 kursi. Untuk hal ini saja, Alphard agak jauh tertinggal, karena Hyundai sudah mempersiapkan sangat matang.

Bahkan, interior memang difasilitasi dengan berbagai kenyamanan untuk para penumpang dan pengemudi.

Eksterior 

Pada bagian eksterior, keduanya memiliki kelebihan masig-masing. Namun, pada dasarnya keduanya memiliki kesamaan dari eksteriornya. Dengan dimensi besar dan panjang, keduanya merupakan jenis MPV yang cukup berbobot.

Sama halnya dengan interior, bagian eksterior pun memiliki kemewahan yang berbeda. Dilengkapi dengan beberapa perangkat seperti grille, peletakkan lampu bagian depan atau belakang, pada masing-masing tipe mobil mungkin porsinya hampir sama dan sejenis. Sehingga, tidak terlalu kelihatan perbandingan keungulannya.

Teknologi 

Sebuah alat transportasi  sudah sepantasnya makin baru maka menjadi semakin canggih. Oleh karena itu, peran teknologi juga cukup penting. Untuk membicarakan bagian tersebut, terlihat Hyundai sudah sangat siap, karena ada beberapa teknologi yang memfasilitasi Hyundai Staria.

Baca Juga :  Komunitas Gojek Terbesar di Indonesia

Salah satunya adalah teknologi wireless smartphone charging, BOSE Audio system, audio bluetooth dengan port USB di beberapa kursi penumpang dan juga perangkat kesalamatan yang mencegah risiko terjadinya kecelakaan.

Alphard belum memsuki tahap tersebut, karena belum ada teknologi tertentu yang dibuat khusus untuk fasilitas Alphard sebagai mobil dengan harga milyaran. Karena, sudah seharusnya dengan harga tersebut Alphard memilikinya.

Harga 

Terakhir adalah bicara mengenai harga, dimana kedua mobil ini sudah mencapai harga di atas 500 juta. Namun, pada kenyataannya Alphard lebih unggul karena sudah memasuki angka melebih 1 milyar untuk harga dan Hyundai hanya mencapai batas 700 jutaan.

Alphard memang jauh lebih unggul beberapa langkah dari Hyundai dalam beberapa hal, salah satunya harga yang sangat kentara. Namun, mengenai harga menjadi keunggulan ataupun kelemahan tergantung pada keadaannya.

Karena, dengan harga tinggi seperti ini akan mempengaruhi yang lainnya seperti sparepart yan mahal dan pajak mobil yang cukup tinggi. Apakah hal ini menjadi sebuah kekurangan, kembali lagi pada pembelinya.

Baca Juga :  Honda NSX, Mobil Yang Diminati di Pasar Indonesia

Hyundai Staria Thailand Muncul Lebih Dulu

Diketahui bahwa hyundai Staria Indonesia baru saja dirilis dengan desain terbaru dan dengan segaa kecanggihan yang ada. Namun, ternyata Hyundai Staria Thailand sudah lebih dulu eksis dan muncul memperkenalkan kecanggihannya.

Di Thailand, Hyundai Staria memiliki dua jenis dan satu mesin. Dimana harga yang berlaku masih lebih murah daripada Toyota Alphard. Mulai dari harga 770 jutaan hingga yang termahal adalah 890 jutaan. Sedangkan, untuk Hyundai Staria di Indonesia memang sedang menantang Toyota Alphard dan Honda Oddysei.

Demikian ulasan mengenai 5 Kemewahan Hyundai Staria Menjadi Pesaing Alphard Di Tahun Ini, Semoga bisa memberikan sedikit insight terkait keunggulan dibanding mobil Alphard yang telah hadir sebelumnya.