Hosting Dan Domain

Mengenal Hosting Dan Domain

Mengenal Hosting Dan Domain – Beberapa orang pasti sudah tidak asing dengan istilah hosting dan domain. Istilah tersebut cukup familier terlebih bagi Anda yang sering membuat artikel maupun panduan mengenai pembuatan website. Keduanya merupakan elemen yang sangat penting dari sebuah website yang sering ditemukan di internet.

Karena itulah ada baiknya Anda paham tentang perbedaan antara domain dan hosting. Apalagi bagi Anda yang hendak membuat sebuah website. Bagi Anda yang ingin tahu tentang kedua hal tersebut, silahkan simak artikel berikut sehingga tahu apa perbedaan keduanya.

Mengenal Istilah Hosting dan Domain di Dalam Web

Sering kali orang bertanya sebenarnya dalam pembuatan web apa pengertian dari hosting dan domain? Pengertian domain sendiri dan beserta alamat IP bisa diibaratkan sebagai alamat sebuah rumah lengkap. Di mana alamat tersebut lengkap dengan adanya nomor rumah beserta bloknya. Sementara itu web hosting adalah sebuah rumah yang menjadi tempat tinggalnya.

Karena itulah tanpa adanya hosting web, website milik Anda tak dapat online di dunia internet. Sesudah mendapatkan nama domain, berikutnya Anda harus menyinkronkan kalu mengarahkan menuju penyedia web hosting. Sehingga keduanya tak dapat terlepas antara satu dengan lainnya.

Baca Juga :  5 Cara Mengetahui WA Disadap

Pengertian singkatnya untuk perbedaan antara domain dan hosting adalah sepeti ini: nama domain adalah alamat web, sementara hosting akan menyediakan baik ruang maupun resource sehingga website tersebut bisa berjalan.

Nama Domain Serta Pendaftarannya

Keberadaan nama domain bisa diibaratkan berupa alamat yang digunakan supaya menemukan website milik Anda dalam internet. Banyak orang menuliskannya dalam kolom alamat browser yang tersedia guna mengakses web Anda. Sebenarnya tiap web maupun server yang ada di internet diberikan rangkaian angka yang sering disebut sebagai alamat IP. Akan tetapi karena angka ini sangat sulit diingat, akhirnya nama domain pun tercipta.

Untuk nama domain sendiri, terdiri atas domain second level dan TLD atau top level domain. Pada domain second level merupakan kata ataupun frasa berdasarkan pilihan Anda. Sementara untuk domain top level bisa dibilang ekstensinya. Contohnya bisa ditemukan dalam google.com. Nama domain second levelnya yatiu google sementara TLD adalah .com.

Agar Anda dapat mempunyai nama domain, perlu melakukan daftar domain ke register nama domain yakni perusahaan maupun organisasi yang menjual serta mengelola pendaftran untuk nama domain. Di perusahaan ataupun organisasi tersebut, Anda juga bisa menemukan domain termurah Indonesia tergantung perusahaan apa yang dipilih.

Baca Juga :  Adobe Flash Player Terbaru, Berikut Cara Downloadnya

Registrar untuk domain tersebut sudah terdaftar pada sebauh organisasi bernama Internet Corporation for Assigned Names dan Number atau disingkat menjadi ICANN. Kemudian mereka harus melaporkan lagi ke organisasi terkait tiap kali terdapat pengguna yang memutuskan membeli nama domain. Selain itu mereka juga harus mengedit database guna mengisi informasi yang berkaitan dengan kepemilikan domainnya.

Informasi Tentang Web Hosting

Keberadaan layanan web hosting sangat memungkinkan Anda mempublikasikan web menuju internet. Pihak penyedia web hosting akan menyimpan data terkait web Anda dalam servernya kemudian mengirimkan informasi menuju web browser milik pengunjung ketika mereka menuliskan nama domain Anda dalam address bar.

Terdapat sangat banyak tool mudah untuk pemula. Sehingga Anda tetap dapat mengelola web sendiri walaupun bukanlah seorang professional di bidang IT. Hampir seluruh penyedia hosting menyediakan maintenance server, customer support, website builder, installer otomatis sehingga memudahkan ketika mengelola websitenya.

Selanjutnya ada baiknya Anda turut melakukan riset yang mendalam lebih dahulu ketika memilih salah satu layanan hosting. Dengan demikian web hosting terbaik Indonesia bisa Anda dapatkan untuk website. Dalam hal tersebut ada sejumlah faktor yang patut dipertimbangkan. Misalnya saja layanan hosting harus mempunyai customer support yang sangat baik.

Baca Juga :  4 Rekomendasi Hp Gaming Murah 2 Jutaan

Mereka juga mesti dapat menjamin adanya loading yang cukup cepat, harga terjangkau serta uptime server lebih optimal. Cara berlangganannya sendiri biasanya cukup mudah, Anda hanya perlu mendaftarkan diri memakai email kemudian pilih paket hosting yang tersedia.

Setelah tahu perbedaan antara hosting dan domain, Anda tentu memahami bagaimana cara membuat web lebih baik. Pilihlah baik penyedia hosting maupun domain terbaik sehingga tidak menjadikan upaya sia-sia.