Mengenal Arti OEM dan Perbedaan OEM Original atau KW
Gambar : jojonomic.com

Mengenal Arti OEM dan Perbedaan OEM Original atau KW

Menurut pandangan secara umum, arti OEM adalah sebuah produk yang di buat oleh perusahaan, kemudian di perjual belikan oleh perusahaan retail.

Banyak orang tanya apa yang di maksud dengan OEM (Original Equipment Manufacturer)? Menurut pandangan secara umum, arti OEM adalah sebuah produk yang di buat oleh perusahaan, kemudian di perjual belikan oleh perusahaan retail pakai brand baru.

Arti OEM
Gambar: jojonomic.com

Adapun produk OEM bermacam macam mulai dari perangkat komputer, gadget, komponen otomotif dan lain sebagainya. Sebagai contoh saja, mengambil dari produk perangkat komputer bernama Asus, Toshiba, Dell dan Acer, brand merek itulah hasil dari perusahaan retail produk OEM.

Adapun lainnya, seperti produk OEM yang populer di perangkat komputer ialah software dari Microsoft. Dengan begitu peran Microsoft sendiri merupakan sebuah perusahaan produsen produk OEM dengan sistem operasi komputer yaitu Windows. Sedangkan pemegang merek seperti Asus, Toshiba, Dell dan Acer merupakan perusahaan retail.

Perbedaan Arti Produk Original, OEM dan KW Menurut Berbagai Sumber

Di Indonesia sendiri terdapat tiga jenis kualitas produk yang di jual di pasaran, meliputi original, KW dan OEM. Adapun perbedaannya sebagai berikut, menurut dari penjelasannya dulu.

  • Kualitas Original ialah produk yang telah di jual secara langsung oleh suatu perusahaan atau pembuat. Jadi sudah memiliki standarisasi yang di tetapkan oleh perusahaan tersebut.
  • Arti produk kualitas OEM adalah sama layaknya produk original, namun yang menjadi pembeda ialah standarisasinya.
  • Kualitas barang KW merupakan produk dari hasil replika yang berupa fisik mirip dengan original. Namun soal kualitas sangat rendah di bandingkan produk OEM pada umumnya.
Baca Juga :  9 Fitur Mewah Hyundai Staria Yang Sangat Populer

Jadi dapat di simpulkan bahwa produk original dan OEM pada dasaranya ialah sama mengenai sisi kualitas, hanya beda standarisasinya. Sedangkan produk KW atau replika, lebih condong tampilan fisik mirip dengan produk original, tapi kualitasnya sangat jauh lebih rendah.

Sebagai informasi tambahan, segi harga produk original merupakan yang paling mahal di bandingkan produk OEM dan KW alias replika. Hal ini di karenakan barang atau produk original selalu di lengkapi dengan garansi, serta jaminan servis. Dan beberapa pendukung lain tergantung dari perusahaan retail itu sendiri.

Adapun produk OEM mengenai harga jual lebih murah dari pada produk original pada umumnya. Namun ada beberapa batasan terkait garansi, serta dukungan produk kepada konsumen. Akan tetapi pada produk KW ini harga jauh lebih murah, tapi tidak ada garansi maupun sejenisnya. Jadi lebih mengutamakan bentuk fisik di buat mirip.

Seberapa Penting Membeli Produk OEM?

Banyak desas desus di masyarakat yang beranggapan bahwa produk atau barang OEM memiliki kualitas rendah, di banding jenis original. Bahkan ada yang mengatakan OEM adalah prduk ilegal dari black market.

Baca Juga :  Combi, Mobil VW Dengan Sejarah Terpanjang

Adapun pemicunya ialah harganya jauh lebih murah dari pada produk original. Itu anggapan yang perlu di rubah alias keliru.

Pada ulasan di atas sudah di jelaskan perbedaan antara Original, OEM dan KW. Pasti anda akan mengerti bahwa produk original dan oem itu secara kualitas sama, namun hanya fasilitas, fitur atau layanan produk berbeda dari original.

Jadi ketika anda memutuskan, pentingkah arti beli produk OEM. Sebelumnya anda perlu tahu dengan ketentuan dari produk original. Sebagai contoh saja software Windows 10 original, yaitu :

  • Dengan beli produk Windows 10 original, maka anda mendapatkan instalan untuk versi 64 bit dan 32 bit. Sedangkan produk OEM, sebagai konsumen saat beli harus tentukan Windows 10 seri 64 bit atau 32 bit saja.
  • Produk original dari Windows 10 bisa di pindahkan dari PC satu ke PC lain. Namun untuk produk OEM Windows 10 hanya dapat di pakai atau instal pada satu perangkat komputer saja.
  • Beli produk original Windows 10, pasti sudah sepaket dengan fitur support. Sedangkan produk OEM agar mendapatkan support penuh dari Microsoft. Anda harus mengeluarkan biaya tambahan untuk layanan tersebut.
Baca Juga :  Pertamax Turbo : Apa Sih Bahaya Untuk Sepeda Motor?

Itulah pembahasan yang bisa di sampaikan terkait arti produk OEM adalah, hingga perbedaan dengan kualitas lain seperti original dan KW.